Gaji Karyawan Indah Logistik Terbaru 2024

Gaji Karyawan Indah Logistik – Indah Logistik merupakan salah satu perusahaan jasa logistik terbesar di Indonesia.

Selain mengirim barang, perusahaan ini juga memberikan berbagai tips terkait pengiriman barang.

Konsumen pun bisa mengirim barang dengan cooler atau pendingin untuk frozen food.

Tidak hanya pengiriman domestik saja, tapi PT. Indah Logistik ini juga melayani pengiriman internasional.

Seperti apa profil lengkap Indah Logistik dan berapa kisaran Gaji Karyawan Indah Logistik berbagai posisi terbaru di 2024? Simak semuanya di bawah ini!

Profil Indah Logistik

Profil Indah Logistik

Indah Logistik merupakan perusahaan yang bergerak di sektor jasa pengiriman barang dengan tujuan mencakup seluruh provinsi dan kabupaten di Indonesia.

Saat ini, Indah Logistik hampir sepenuhnya menguasai wilayah pengiriman barang di Indonesia, mulai dari Sabang hingga Merauke, serta ke beberapa negara lain.

Dengan armada yang beragam dan mencapai 1.800 unit, serta kantor cabang yang tersebar di seluruh provinsi dan kabupaten di Indonesia, Indah Logistik membangun sinergi yang positif, siap mengubah tantangan menjadi peluang baru, dan berkomitmen untuk menjadi yang terdepan di industri jasa pengiriman barang.

Melalui berbagai layanan, Indah Logistik menyediakan pengiriman darat, ekspres darat, laut, udara, kurir kota, pengiriman hari yang sama, pengangkutan dengan pendingin (cooler), pengangkutan kering, penarikan, dan pengiriman internasional.

Indah Logistik berkomitmen untuk terus bergerak cepat sesuai dengan motto perusahaan, yaitu ketepatan waktu, keamanan, dan informasi yang cepat, serta bertekad untuk menjadi penyedia jasa pengiriman barang yang unggul dan berkelas dunia.

Visi Indah Logistik

Berikut visi Indah Logistik yang tercantum di situs resminya:

“Memajukan dan mengembangkan perusahaan jasa titipan / cargo dengan manajemen resiko yang handal, terkemuka dan dipercaya oleh masyarakat di seluruh Indonesia, serta mensejahterakan masyarakat kurang mampu dan akan membangun sarana penunjang cargo yang dapat terintegrasi dengan aplikasi, untuk memudahkan pelanggan dalam menctracking barang yang dititipkan kepada kami sehingga meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada kami.”

Misi Indah Logistik

Indah Logistik memiliki 8 misi, yakni:

  • Menyediakan produk jasa angkutan/titipan ke seluruh pelosok tanah air dengan mengutamakan kepuasan pelanggan.
  • Menyelenggarakan kegiatan usaha yang menciptakan iklim kerja yang kondusif bagi komunitas perusahaan untuk berkonstribusi secara maksimal demi pertumbuhan dan kelangsungan hidup perusahaan.
  • Menjalankan bisnis cargo/jasa titipan dan manajemen resiko secara etikal untuk meningkatkan nilai pemegang saham secara maksimal.
  • Berperan serta dalam usaha pengembangan ekonomi nasional.
  • Berusaha dan bekerja dengan semangat bertumbuh kembang bersama pelanggan dan peningkatan modal untuk kepentingan pemegang saham.
  • Turut serta membantu pemerintah dalam mengurangi kemiskinan dengan memberi santunan kepada anak yatim piatu dan kaum dhuafa.
  • Membuka lapangan kerja bagi masyarakat luas, terutama masyarakat menengah kebawah dengan penghasilan minimal sesuai ketentuan Pemerintah.
  • Membantu pemerintah dalam peningkatan ekonomi rakyat dengan pendistribusian barang barang kebutuhan masyarakat sampai ke pelosok tanah air dengan harga yang terjangkau.

Produk dan Layanan Indah Logistik

Berikut 9 produk atau layanan yang terdapat di perusahaan Indah Logistik, yakni:

Darat

Layanan ini menawarkan tarif bersaing dan biaya efektif untuk seluruh Indonesia.

Jasa ini memenuhi kebutuhan pengiriman barang skala kecil hingga besar dengan estimasi waktu yang sesuai ke daerah-daerah yang mudah dijangkau.

Laut

Layanan pengiriman barang via laut dengan tarif terjangkau dari Indah Logistik memastikan estimasi pengiriman yang tepat dan akurat.

Jasa ini menjadi pilihan ideal untuk mengirim barang dalam jumlah besar atau berat, dengan prosedur yang memudahkan pelanggan.

Udara

PT. Indah Logistik sekarang menjadi agen kargo resmi dari maskapai terbesar di Indonesia, menyediakan layanan pengiriman barang melalui udara yang lebih terstruktur dan dapat diandalkan, serta menerbitkan resi atas nama perusahaan.

City Courier

Layanan pickup dan delivery intercity menawarkan pengambilan dan pengiriman barang dalam waktu singkat, mulai dari instan (1-2 jam) hingga sameday (6-8 jam).

Trucking

Layanan jasa pengiriman barang dengan truk antar kota dan pulau cocok untuk pengiriman barang dalam jumlah besar dengan biaya yang lebih murah dan waktu yang cepat.

Express

Layanan jasa pengiriman ekspres darat menawarkan tarif bersaing untuk pengiriman barang ke seluruh Indonesia dengan estimasi waktu lebih cepat dibanding pengiriman reguler.

Layanan ini efektif untuk mengirim berbagai jenis barang, termasuk perabotan, peralatan elektronik, dan barang pindahan dalam jumlah besar.

Towing

PT. Indah Logistik menawarkan layanan towing untuk pengangkutan motor dan mobil di Jakarta serta antar kota dan provinsi, termasuk pengiriman motor melalui akses darat, dengan sistem door-to-door yang dapat diakses secara online dan beroperasi 24 jam.

International

PT. Indah Logistik menyediakan layanan pengiriman barang antar negara melalui laut dan udara dengan tarif terjangkau, cocok untuk pengiriman dalam jumlah kecil maupun besar.

Dengan prosedur yang mudah, pengiriman dilakukan dengan cepat, tepat, dan aman.

Trucking Cooler

Layanan pengiriman barang menggunakan truk cooler atau truck thermoking antar kota dan antar pulau cocok untuk sayur, buah, atau makanan dengan suhu tertentu.

Pengiriman ini efektif untuk memuat barang beku dalam jumlah besar dengan biaya yang lebih murah dan waktu lebih cepat.

Penghargaan

Untuk penghargaannya sendiri, Indah Logistik sudah mendapatkan penghargaan “Digital Popular Brand Award” di tahun 2022 silam.

Baca Juga: Gaji Karyawan First Logistics Terbaru 2024

Gaji Karyawan Indah Logistik Berbagai Posisi

Gaji Karyawan Indah Logistik Berbagai Posisi

Berikut informasi terkait Gaji Karyawan Indah Logistik berbagai posisi terbaru di 2024:

Posisi/Jabatan Kisaran Gaji per Bulan
Admin Gudang Rp 2,6 Jt
Kurir Rp 2,5 Jt
Department Head Rp 5,5 Jt
Driver Rp 2,8 Jt
Logistic Rp 2,5 Jt
Management Trainee Rp 3,5 Jt
Supervisor Logistik & Transportasi Rp 3,59 Jt
Customer Service / Pelayanan Rp 2,05 Jt
Staff Logistik & Transportasi Rp 2,83 Jt
Human Resource Rp 5,64 Jt
Supervisor Pengiriman Rp 4,0 Jt
Sales Rp 2,56 Jt
Kurir Rp 128.302 per hari
Account Executive Rp 4,2 Jt
Staf Sales Korporat Rp 5,2 Jt
Business Development Rp 4,4 Jt
Staff Sales & Marketing Rp 4,6 Jt
Manajemen Kepala Operasional Rp 4,5 Jt
Supervisor Rp 4,2 Jt
Manager Operasional Rp 5,7 Jt
Sopir Rp 141.461 per hari
Branch Manager Rp 5,4 Jt
Pelaksana Rp 2,9 Jt
Pengawas Rp 4,1 Jt
Kepala Gudang Rp 4,6 Jt
Staf Gudang Rp 3,7 Jt
Staf Administrasi Rp 3,2 Jt
Area Manager Rp 5,0 Jt
Application Developer Rp 4,4 Jt
Sopir Truk Rp 368.076 per hari

Tunjangan dan Sistem Gaji Karyawan Indah Logistik

Berikut daftar tunjangan yang didapatkan oleh para karyawan Indah Logistik, di antaranya:

  • Uang transportasi dan makan
  • Asuransi kesehatan
  • Asuransi jiwa
  • Cuti tahunan
  • Cuti bersama
  • Bonus tahunan dan kinerja
  • Karyawan kontrak pun dapat asuransi kesehatan dan jiwa

Untuk sistem penggajiannya, Gaji Karyawan Indah Logistik akan dibayarkan tiap bulan.

Contoh Slip Gaji Karyawan Indah Logistik

Berikut contoh slip Gaji Karyawan Indah Logistik:

Contoh Slip Gaji Karyawan Indah Logistik

Cara Melamar Pekerjaan di Indah Logistik

Setelah kamu melihat Gaji Karyawan Indah Logistik dan tertarik untuk mendaftar di perusahaan ini, kamu bisa ikuti langkah – langkahnya di bawah ini:

  1. Pertama, kunjungi situs Indah Logistik Karir dengan tautan https://indahonline.com/company/hiring/list
  2. Kemudian, pilih salah satu lowongan yang ingin kamu lamar
  3. Selanjutnya, baca kualifikasi dan tanggung jawab untuk posisi tersebut
  4. Lalu, klik ‘Lamar’ untuk melamar posisi tersebut dan isi e-form dengan benar
  5. Langkah terakhir, klik ‘Kirim Lamaran’ untuk mengirim e-form pada pihak PT. Indah Logistik

Baca Juga: Gaji Karyawan Cahaya Logistik Terbaru 2024

Penutup

Demikian informasi tekait profil Gaji Karyawan Indah Logistik berbagai posisi terbaru di 2024.

Cek gaji karyawan perusahaan logistik lainnya disini.