Gaji Pegawai Bank Net Indonesia Syariah Tbk Semua Jabatan

Gaji Pegawai Bank Net Indonesia Syariah – Saat ini ada banyak sekali bank di Indonesia, dengan demikian semakin banyak juga lowongan kerja yang tersedia.

Salah satunya adalah Bank Net Indonesia Syariah, ini merupakan salah satu bank swasta yang banyak dicari oleh pelamar kerja.

Sudah sejak lama menjadi pegawai bank dianggap sebagai hal menarik dan mempunyai jenjang karir menjanjikan, anda juga bisa melamar di Bank Net Indonesia Syariah.

Sehubungan dengan hal tersebut, dalam pembahasan ini anda akan mengetahui kisaran dari Bank Net Indonesia Syariah.

Bagi anda yang ingin mencoba jenjang karir di perusahaan ini, kami juga menyertakan langkah-langkah untuk melamar kerja di perusahaan tersebut. Yuk disimak selengkapnya!

Baca juga: Gaji Pegawai Bank China Construction Semua Posisi

Profil Bank Net Indonesia Syariah

PT Bank Net Indonesia Syariah Tbk berdiri pertama kali pada tahun 1994, perusahaan yang bergerak dalam bidang perbankan ini kantor pusatnya ada di Jakarta, Indonesia.

Sebenarnya para nasabah pertama kali mengenal Bank Net Indonesia Syariah dengan nama Maybank Nusa Internasional yang merupakan hasil dari bisnis antara Bank Nusa Nasional dan Maybank.

Pada tahun 2000 lalu kemudian berganti nama menjadi Maybank Indocorp, hal tersebut dikarenakan adanya pengalihan saham Bank Nusa Nasional untuk ke Perusahaan Pengelolaan Aset dan Kementerian Keuangan RI.

Syariah menjadi prinsip dari bank ini dan mulai digunakan pada 2010 dengan memakai nama baru yaitu Maybank Syariah Indonesia.

Di tahun 2011, Kementerian Keuangan RI perusahaan ini ke PT Prosperindo.

Selanjutnya perusahaan Maybank dan Prosperindo menandatangani perjanjian pembelian saham pada 2019 dengan Berkah Anugerah Abadi dan NTI Global Indonesia.

Di bulan Desember 2019 Otoritas Jasa Keuangan (OJK) setuju dengan akuisisi NTI dan Berkah Anugerah Abadi dengan saham yang dipegang sebanyak 70% dan 30%.

Semua investor melakukan pengusungan untuk fokus di upaya perluasan usaha perbankan di sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

Nama Bank Net Indonesia Syariah resmi berubah menjadi Bank Aladin Syariah Tbk, perubahan tersebut dilakukan pada tanggal 7 Juni 2021 dan dipastikan lewat keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI).

Perubahan nama sesuai dengan keputusan RUPSLB (rapat umum pemegang saham luar biasa) oleh Bank Net Indonesia Syariah terjadi di tanggal 7 April 2021.

Lewat keputusan tersebut maka tidak adanya dampak material sehingga tidak mengganggu kegiatan dari bisnis perseroan yang dijalankan.

Dengan memakai nama baru maka pihak perusahaan lebih berfokus untuk menambah modal lewat right issue yang menerbitkan maksimal 2 miliar saham terbaru, nilainya adalah Rp100 per lembar.

Yang mana dengan penerimaan dana right issue ini digunakan untuk penambahan nominal modal dari bank terkait.

Kantor pusat dari perusahaan ini tepatnya di Gedung Millennium Centennial Center, Lt 7, Jl. Jenderal Sudirman Kav. 25. Jakarta Selatan 12920 Indonesia.

Visi Bank Net Indonesia Syariah

Karena Bank Net Indonesia Syariah telah berubah nama menjadi Bank Aladdin Syariah, maka visinya adalah:

  • Menjadi Bank Syariah Digital terdepan

Misi Bank Net Indonesia Syariah

Dengan misi seperti di bawah ini:

  • Bersama, memperkuat ekosistem keuangan syariah yang bermanfaat untuk seluruh lapisan masyarakat.

Produk Bank Net Indonesia Syariah

Gaji Pegawai Bank Net Indonesia Syariah Tbk Semua Jabatan

Tak lengkap rasanya jika membahas mengenai Gaji Pegawai Bank Net Indonesia Syariah namun belum mengetahui apa saja produk yang ada di perusahaan tersebut.

Bank Net Indonesia Syariah menawarkan berbagai produk perbankan yang pastinya dibutuhkan oleh orang-orang, anda bebas memilih produk mana saja sesuai dengan keinginan.

Produk seperti pengiriman uang remitansi hasil kerjasama dengan PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk atau Alfamart.

Kemudian ada layanan dengan telemedicine yang didapat karena hasil kerjasama antara bank tersebut dengan Halodoc.

Literasi keuangan nasabah bisa ditingkatkan dengan sistem digital perbankan yang tersedia di gerai-gerai minimarket Alfamart.

Ada juga jasa service perbankan yang turut menggabungkan sistem online banking dan offline banking, ini menjadi bentuk dukungan inklusi terhadap keuangan lokal.

Transformasi industri 4.0 Bank Aldin akan membantu calon nasabah untuk mencapai stakeholder masuk ke perbankan digital.

Para pelaku UMKM juga akan terbantu dengan adanya literasi keuangan sehingga meningkatkan kemampuan adaptasi dengan teknologi yang tersedia.

Layanan Bank Net Indonesia Syariah

Layanan Bank Net Indonesia Syariah menyediakan berbagai layanan yang bisa dipilih oleh nasabah.

Layanan yang tersedia merupakan sebuah upaya dalam menghadirkan ekosistem ekonomi yang pastinya bisa menguntungkan para nasabah.

Digital service banking yang dilakukan bank terkait dengan Alfamart menggabungkan omnichannel yang tetap menerapkan nilai-nilai berbasis ekonomi syariah.

Omnichannel sendiri merupakan sebuah layanan pembayaran yang memungkinkan para nasabah untuk melakukan transaksi lebih luas lagi dari uang fiat ke transaksi yang dilakukan secara digital.

Penghargaan

Berbagai penghargaan telah didapatkan Bank Net Indonesia Syariah yang berganti nama ke Bank Aladin Syariah Tbk, seperti di bawah ini:

  • The Best Sharia Bank (KBMI) 1 Asset class < 10 T
  • The 2nd Best Digital Bank (KBMI) 1 Asset class < 10 T

Gaji Pegawai Bank Net Indonesia Syariah Berbagai Posisi

Berapa kisaran dari Gaji Pegawai Bank Net Indonesia Syariah? Simak tabel di bawah ini:

NO. JABATAN/ POSISI  GAJI PER BULAN
1. Account Officer Rp 3,5 Jt
2. Admin Support Rp 4,0 Jt
3. Administration Staff Rp 3,5 Jt
4. Analis Pembiayaan Rp 4,0 Jt
5. Appraisal Rp 8,0 Jt
6. Area Business Head Rp 19,5 Jt
7. Area Business Leader Rp 14,0 Jt
8. Area Coordinator Rp 14,0 Jt
9. Area Credit Manager Rp 11,0 Jt
10. Area Credit Reviewer and Appraisal Rp 14,0 Jt
11. Area Daya Specialist Rp 4,0 Jt
12. Area Sales Manager Rp 12,4 Jt
13. Asisten Manager Rp 10,0 Jt
14. Assistant Marketing and Sales Manager Rp 14,0 Jt
15. Assistant Vice President Rp 23,1 Jt
16. Back Office Rp 3,2 Jt
17. Branch Manager Rp 11,3 Jt
18. Branch Operation and Service Manager Rp 4,5 Jt
19. Business Analyst Rp 12,0 Jt
20. Commercial Lending / Sub Branch Manager Rp 8,0 Jt
21. Credit Acceptance Rp 3,0 Jt
22. Credit Acceptance Supervisor Rp 3,5 Jt
23. Credit Admin Staff Rp 4,0 Jt
24. Credit Analyst Rp 3,2 Jt
25. Credit Officer Rp 3,4 Jt
26. Customer Service Rp 3,3 Jt
27. Customer Service Professional Rp 4,0 Jt
28. ETL Developer Rp 8,0 Jt
29. Executive Personal Banker Rp 11,8 J
30. Frontliner Rp 3,5 Jt
31. Funding Analyst Rp 6,0 Jt
32. Funding Officer Rp 4,0 Jt
33. HRD Rp 4,0 Jt
34. Information Technology Planning & Architecture Specialist Rp 16,5 Jt
35. Information Technology Support Rp 4,0 Jt
36. Intern Magang Rp 1,5 Jt
37. Internal Audit Rp 8,0 Jt
38. IT Rp 4,0 Jt
39. IT Audit Rp 10,0 Jt
40 IT Business Alliance Rp 12,8 Jt
41. IT Developer Rp 8,0 Jt
42. IT Help Desk Rp 4,0 Jt
43. IT Manager Rp 28,0 Jt
44. IT Security Assistant Manager Rp 12,0 Jt
45. IT Service Manager Rp 25,5 Jt
46. IT Supervisor Rp 16,5 Jt
47. Legal Compliance Rp 8,0 Jt
48. Manager Rp 14,8 Jt
49. Marketing Rp 3,1 Jt
50. Marketing Staff Development Program Rp 6,0 Jt

Tunjangan dan Sistem Gaji Perusahaan

Tidak hanya Gaji Pegawai Bank Net Indonesia Syariah saja, para pegawai akan mendapatkan tunjangan sesuai dengan posisi masing-masing.

Untuk gaji akan diberikan per bulan sesuai dengan tanggal yang ditentukan oleh perusahaan.

Sedangkan bonus bisa diberikan secara bulanan bersamaan dengan gaji atau tahunan.

Dan di bawah ini beberapa bonus serta tunjangan yang diberikan oleh Bank Net Indonesia Syariah untuk para pegawainya:

  • THR (tunjangan hari raya)
  • Bonus tahunan
  • Bonus bulanan (sesuai posisi pegawai)
  • BPJS Kesehatan
  • BPJS Ketenagakerjaan
  • Uang makan
  • Uang transportasi

Contoh Slip Gaji Bank Net Indonesia Syariah

Berikut adalah contoh dari slip Gaji Pegawai Bank Net Indonesia Syariah:

Gaji Pegawai Bank Net Indonesia Syariah Tbk Semua Jabatan

Cara Melamar Kerja di Bank Net Indonesia Syariah

Bagi anda yang ingin mendapatkan Gaji Pegawai Bank Net Indonesia Syariah maka harus melamar kerja terlebih dahulu.

Berikut beberapa langkah untuk melamar kerja di perusahaan ini:

  1. Masuk ke official website terlebih dahulu.
  2. Klik menu KARIR untuk mengetahui lowongan kerja apa yang tersedia di sana.
  3. Klik lowongan kerja yang sesuai minat anda.
  4. Isi form dengan baik dan benar.
  5. Unggah beberapa file yang anda perlukan.
  6. Klik SUMBIT.
  7. Tunggu hingga pihak bank memberikan informasi kepada anda mengenai lowongan kerja yang dikirimkan.

Baca juga: Gaji Pegawai Bank BTN Terbaru 2024

Penutup

Sebagai salah satu bank terpercaya di Indonesia, anda bisa melamar kerja di perusahaan tersebut.

Secara berkala memang perusahaan ini melakukan rekrutmen dan anda bisa mencobanya untuk jenjang karir di bidang perbankan.

Dan demikian pembahasan dari kami terkait dengan Gaji Pegawai Bank Net Indonesia Syariah semoga bisa bermanfaat untuk anda ya!